Sedesa.id Halo apa kabar sahabat sedesa, apakah saat ini sahabat sedang mencari informasi mengenai peluang usaha sampingan di desa yang menguntungkan? Apa saja ya kira-kira peluang usaha sampingan di desa yang bisa kita pilih, agar bisa menjadi sumber pendapatan tambahan.
Ada banyak peluang usaha di desa. Cara paling mudah adalah dengan melihat apa yang menjadi potensi di desa kita, juga dengan cara apa yang masyarakat desa kita butuhkan. Potensi desa bisa kita kembangkan menjadi produk baik barang/jasa yang bisa kita pasarkan untuk orang luar desa.
Sedangkan kebutuhan masyarakat desa, bisa kita data dengan baik, sehingga kita tahu apa yang menjadi kebutuhan mereka. Misalnya kebutuhan akan Bahan Bakar Minyak atau BBM. Maka kita bisa membuka usaha kios bensin / POM Mini, usaha ini akan berjalan dengan baik, karena kebutuhan pasarnya sudah ada.
Dalam pembahasaan kali ini, saya akan memberikan gambaran 10 peluang usaha sampingan di desa yang menguntungkan. Baik usaha produk barang/jasa. Apa saja, mari simak satu persatu berikut ini:
1. Jasa Pemandu Wisata
Jika desa kita masuk dalam kawasan destinasi wisata, maka kita bisa membuka jasa pemandu wisata, atau bahkan membuat agen wisata lokal. Saat ini keberadaan desa wisata sedang marak, banyak desa yang membuka destinasi wisata. Maka kebutuhan akan jasa pemandu pun kian besar.
Menjadi pemandu wisata lokal, bisa menjadi peluang usaha sampingan di desa yang menarik untuk kita coba. Untuk menjalankan peluang usaha ini, ada beberapa hal yang wajib kita perhatikan.
Pertama adalah kemampuan dalam berkomunikasi. Tentu saja kita perlu memiliki bekal kemampuan komunikasi yang baik, sehingga bisa berkomunikasi yang menyenangkan dengan wisatawan yang menjadi klien kita. Kedua adalah kemampuan memberikan pelayanan dalam hal pariwisata. Ketiga bekal informasi mengenai destinasi wisata yang ada, mulai dari informasi umum, informasi khusus, sampai latar atau sejarah destinasi wisata tersebut.
Menjadi pemandu wisata profesional akan lebih banyak hal yang harus kita kuasai. Namun setidaknya tiga bekal utama tersebut menjadi dasar ketika kita akan memulai menjadi pemandu wisata di desa. Nah, bagi sahabat yang tertarik, bisa memanfaatkan berbagai pelatihan pemandu wisata lokal, untuk menjadi pemandu desa wisata yang profesional.
Mau menjadi pemandu wisata desa? Atau ingin mencoba peluang usaha pemandu wisata desa? Yuk kita simak terlebih dahulu seluk belum usaha jasa pemandu wisata berikut ini: Peluang Usaha Jasa Pemandu Wisata Desa
2. Penginapan
Masih berhubungan dengan keberadaan destinasi wisata desa, kebutuhan akan penginapan desa wisata bagi pengunjung wisata adalah peluang usaha yang bisa kita coba. Kita bisa membuat konsep penginapan sesuai dengan anggaran atau aset yang kita punya untuk memulai di awal.
Tidak harus langsung membuat penginapan khusus dengan bangunan khusus. Misalnya kita bisa memanfaatkan sebagian kamar kosong yang ada di rumah kita. Lalu nanti menambah bangunan lagi di pekarangan yang masih kita miliki. Buat nuansa penginapan yang sekaligus memberikan pengalaman berbeda bagi pengunjung.
Misalnya, kita konsep peluang usaha penginapan ini dengan model live in. Bagaimana wisatawan merasakan kehidupan sebagai orang desa. Mereka akan menjadi bagian dari keluarga kita selama menginap. Artinya memakan apa yang kita makan, mengikuti aktivitas kita.
Model wisata live In saat ini menjadi bagian yang banyak diminati pengunjung. Karena mereka membutuhkan tidak sekedar tempat istirahat dan menginap, namun juga pengalaman yang berbeda. Nah, tinggal bagaimana kita mengemas penginapan kita agar layak untuk wisatawan dan dipadukan dengan kehidupan ala pedesaan dengan konsep live in.
Mengenai penginapan, silakan baca artikel lengkap berikut ini: Homestay Desa Wisata Terbaik
3. Usaha Rias Pengantin
Bisa dibilang usaha rias pengantin adalah peluang usaha sampingan di desa yang akan ramai dalam musim ‘nikah’ yang selalu ada setiap tahunnya. Karena yang namanya menikah tentu mempelai ingin tampil maksimal, mengabadikan momen mereka yang terbaik dan sakral.
Maka, kebutuhan jasa rias pengantin menjadi penting. Jika di daerah desa sahabat belum banyak usaha ini, maka menjadi peluang usaha yang sangat menjanjikan. Dari pada para mempelai harus mencari perias ke daerah lain atau ke kota.
Sahabat bisa memulai dengan kursus rias pengantin, agar memiliki kemampuan dalam merias pengantin yang baik dan profesional. Semakin baik rias pengantin sahabat, maka akan semakin banyak orang yang tertarik dan menggunakan jasa sahabat sekalian nantinya.
Simak ulasan lengkap mengenai peluang usaha rias pengantin pada artikel berikut: Cara Memulai Usaha Rias Pengantin di Desa Bagi Pemula
4. Usaha Sewa Peralatan Pesta
Peluang usaha sampingan di desa selanjutnya adalah persewaan alat pesta. Ini bisa berupa tenda, panggung, meja kursi dan sound system. Kebutuhan peralatan pesta ini kerap kali harus menyewa dari daerah perkotaan.
Nah, ketika warga desa bisa menyediakan alat pesta dan sound system, tentu akan memudahkan berbagai kebutuhan pesta di desa. Bahkan berbagai kegiatan resmi juga bisa menjadi peluang pasar dari usaha sewa peralatan pesta ini.
5. Toko Sembako
Kebutuhan pokok adalah peluang usaha yang sangat menjanjikan. Setiap warga desa pasti butuh akan sembako. Nah, kita bisa menangkan ini sebagai peluang usaha, dengan menghadirkan toko sembako yang menjadi tempat bagi warga untuk memenuhi kebutuhan pokok mereka.
Tinggal bagaimana kita melakukan analisis, apakah sudah banyak toko sembako di sekitar, atau masih kurang. Kemudian seberapa besar serapan pasar yang masih tersisa. Kebutuhan sembako apa saja yang paling dicari, juga kemampuan daya beli warga desa perlu untuk kita ketahui.
6. Jual Beli Produk Pertanian
Sebagian besar warga desa berprofesi sebagai petani, ini juga bisa menjadi peluang usaha bagi kita. Misalnya kita menjadi agen jual beli produk pertanian dari petani ke pasar besar. Kita bisa melihat potensi besar dari berbagai produk pertanian yang ada.
Apa sih produk pertanian yang paling unggul di desa kita, berapa besar hasil pertanian tersebut, lalu kita cari pasar yang akan menyerap, apakah langsung ke pabrik misalnya. Kita bisa membuat kerja sama dengan pabrik yang membutuhkan bahan baku produk pertanian.
8. Gorengan / Makanan Ringan
Peluang usaha sampingan di desa selanjutnya adalah makanan ringan atau gorengan. Warga desa tentu juga butuh makanan ringan untuk camilan mereka, bisa gorengan, pisang keju, roti bakar, martabak, atau jajanan pasar dan kue tradisional.
Kita bisa melakukan pengamatan, apakah warga desa kita memiliki kecenderungan mengonsumsi makanan ringan? Jika iya, apa yang paling mereka gemari. Kemudian di kisaran harga berapa kemampuan mereka membeli. Nah, kita bisa menghadirkan produk makanan ringan yang paling sesuai dengan keinginan pasar dalam hal ini warga desa kita.
9. Pom Mini
Jika kita perhatikan mencari pom bensin di daerah pedesaan tidak semudah di daerah perkotaan. Bahkan sangat jarang, walau pun saat ini misalnya sudah ada PERTADes yang dikelola BUMDes atau Desa. Namun keberadaannya juga belum bisa menjangkau ke berbagai desa terpencil.
Kebutuhan akan BBM bagi warga desa sudah menjadi kebutuhan utama, karena mereka rata-rata sudah memiliki kendaraan bermotor. Maka kita bisa mengambil peluang usaha ini, dengan membuka POM Mini di rumah kita untuk memenuhi kebutuhan BBM tetangga dan warga desa.
Seperti apa peluang usaha POM Mini, silakan baca pembahasan lengkap dalam artikel berikut: Peluang Usaha Pertamini Modal Syarat dan Cara Menjalankan
10. Jual Beli Online
Saat ini keberadaan situs jual beli online sudah umum, tidak hanya dimanfaatkan oleh warga perkotaan namun juga warga desa. Ini tidak lepas dari semakin berkembangnya infrastruktur digital sampai ke desa-desa. Sehingga akses terhadap internet semakin mudah.
Nah, kita bisa mencoba peluang usaha jual beli online dari desa. Misalnya, kita bisa menjembatani bagi warga desa yang ingin barang / produk tertentu di luar daerah. Kita bisa membelikan mereka secara online untuk mendapatkan produk tersebut.
Kemudian, kita juga bisa memasarkan berbagai produk UMKM yang ada dilokal desa. Misalnya ada produk Gula Semut, atau Kripik Singkong, atau Aksesoris Khas Desa. Kita bisa jual melalui marketplace atau situs yang memberikan layanan untuk promosi online.
Jika sahabat bergerak alam bidang jual beli online, sahabat bisa memanfaatkan platform daftar lokal yang selama ini membantu UMKM dalam mempromosikan produk mereka secara gratis. Silakan langsung menuju daftarlokal.id untuk informasi selengkapnya.
Berbagai informasi mengenai peluang usaha desa lainnya, bisa sahabat baca dalam halaman berikut: Peluang Usaha berisi informasi mengenai peluang usaha desa, peluang usaha terbaru, tips dan trik pengusaha sukses, informasi lengkap umkm. Desa memiliki peluang usaha yang sangat besar, dan dalam halaman ini Anda dapat menemukan berbagai peluang usaha terbaik di desa, peluang usaha menjanjikan di desa Anda.
Demikian pembahasan kali ini mengenai 10 Peluang Usaha Sampingan Di Desa Yang Menguntungkan. Semoga pembahasan ini bermanfaat dan bisa menjadi referensi bagi sahabat yang akan memulai usaha di desa. Terima kasih. Ari Sedesa.id