Sedesa.id Apakah Anda sedang mencari contoh profil BUMDes? Anda berada dalam halaman yang tepat. Profil BUMDes menjadi penting, hal ini untuk mengetahui secara utuh tentang BUMDes di desa kita, selain itu profil BUMDes juga berguna sebagai media di dalam mempromosikan dan mengabarkan tentang BUMDes kita.
BUMDes merupakan usaha desa yang mana dikelola oleh Masyarakat bersama dengan Pemerintah Desa, dan berbadan hukum. Pemerintah Desa dapat mendirikan BUMDes sesuai dengan kebutuhan dan potensi Desa yang ada. Pembentukan BUMDes ditetapkan dengan Peraturan Desa. Lebih lengkap tentang BUMDes silakan baca artikel berikut: Pembahasan Lengkap Badan Usaha Milik Desa
Apa Saja Fungsi Profil BUMDes
1. Untuk memberikan Gambaran Umum mengenai BUMDes dan Unit usaha BUMDes
2. Sebagai Media Branding dan Publikasi dari Produk atau Jasa yang dijalankan Unit Usaha BUMDes
3. Sebagai Alat Pemasaran dari produk dan jasa yang dimiliki/diproduksi oleh unit usaha BUMDes.
Apa Saja Isi Profil BUMDes
Apa saja yang perlu ada di dalam pembuatan profil BUMDes? Sama halnya dengan company profil terdapat sistematika dan susunan yang perlu diperhatikan di dalam membuat profil BUMDes.
Isi dan Susunan dalam membuat Profil BUMDes setidaknya berisi hal-hal berikut:
- Cover Depan (Wajib Ada)
- Kata Pengantar (Opsional)
- Tentang Kami/Sejarah BUMDes/About Us (wajib)
- Visi dan Misi BUMDes (wajib)
- Struktur BUMDes/ Anggota Tim / Pengelola BUMDes (opsional)
- Produk /Jasa Unit Usaha BUMDes (wajib)
- Kelebihan Produk BUMDes (wajib)
- Pengalaman BUMDes / Daftar Klien (opsional namun penting)
- Galeri Foto (opsional)
- Testimoni (opsional)
- Cover Belakang dan Kontak Informasi (wajib)
Donwload Contoh Profil BUMDes
Di bawah dapat didownload dua file yang berfungsi sebagai contoh dalam membuat profil BUMDes. File pertama adalah contoh langsung sedang file kedua berfungsi dalam membuat formulir pengisian sebelum menjadi profil BUMDes dalam bentuk desain.
Silakan Download Contoh Profil BUMDes di link berikut (Donwload) PDF
Silakan bagi yang membutuhkan formulir pengisian profil Badan Usaha Milik Desa (Download) Ms Word
Kesimpulan Contoh Profil BUMDes
Membuat Profil BUMDes yang menarik dan memiliki nilai ‘jual’ untuk tujuan pemasaran memang tidak mudah. Diperlukan keahlian mendesain profil yang baik. Tidak hanya dalam bentuk dokumen PDF profil BUMDes juga bisa dibuat lebih menarik dengan vidio animasi misalnya. Jika sahabat kesulitan, dalam membuat dan mendesain profil maka dapat menggunakan jasa pembuatan profil BUMDes.
Jasa pembuatan profil BUMDes bagi sahabat yang membutuhkan, bisa menghubungi saya untuk saya bantu dalam proses pembuatan profil BUMDes yang baik, menarik dan memiliki nilai jual. Terima kasih. Salam. Ari Sedesa.id
Bagaimana agar Bundes Sarmoai desa Beneik Kecamatan Unurum guay kab.jayapura prov.papua bisa terdaftar di AHU kemenkumham dan kementrian Desa mohon petujuk
Bagaimana agar Bundes Sarmoai desa Beneik Kecamatan Unurum guay kab.jayapura prov.papua bisa terdaftar di AHU kemenkumham dan kementrian Desa mohon petujuk cara buat websetnya Bumdes
BUMDES DIGIYO TUWATAIDA
DISTRIK NAKAMA
KABUPATEN PANIAI
Apakah Bisa Daftar Bumdes kampung digiyo tuwataida Distrik Nakama Kabupaten Paniai itu bias Daftar ka tidak
Silakan langsung daftar, melalui mekanisme yang sudah dijelaskan.